BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU- Assisten I Pemerintahan dan Kesejahteraan Masyarakat Sekdako Pekanbaru, H. M Noer MBS memastikan, bahwa Pemko Pekanbaru akan membantu PLN untuk mempercepat pembangunan tower transmisi agar PLTU Tenayan Raya, agar bisa segara dioperasikan akhir tahun.Â
M Noer, Sabtu (01/03/2014) mengatakan persoalan itu sudah didelegasikan kepada camat dan lurah, untuk mendekati pemilik lahan dengan cara mensosialisasikan dan memberi pengertian kepada masyarakat.
Jika pemilik lahan bertahan untuk tetap tidak bersedia lahannya dibebaskan, Pemko Pekanbaru akan mencari jalan keluar lain. Misalnya lokasi tower akan dipindah. Sehingga ke depan krisis listrik di Pekanbaru dapat teratasi.Â
“Kalau masyarakat tetap bertahan tidak mau membebaskan lahannya, solusinya tentu akan dipindahkan ke titik lain. Karena target kita tahun ini fisik PLTU selesai dan pembangunan tower jaringan transmisi juga selesai. Apa gunanya fisik selesai, kalau transmisinya tidak ada, makan kami berharap kepada masyarakat kerendahan untuk mendukung program pemerintah.”(syawal)