BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Jika anda baru saja memulai budidaya hidroponik sebagai media tanam, perlu di ketahui, setiap tanaman dengan air sebagai medianya memerlukan dua unsur yaitu unsur mikro dan makro.
Untuk jenis tanaman hidroponik unsur makro dibutuhkan dalam jumlah besar.
Unsur makro: nitrogen, fosfor, kalium, kalsium, magnesiun dan sulfur. Mikronya: zat besi, klor, Mengan, Seng, Boron dan Molibdenum. Selain itu unsur hara Nitrigen sendiri diperlukan untuk pertumbuhan awal pertunasan daun.
Pada dasarnya larutan nutrisi tanaman pada tanaman hydroponik dapat anda temukan di toko toko pertanian, yang paling populer untuk nitris hidropnik ini adalah pupuk AB Mix. Namun biasnya harganya juga relatif mahal antra Rp 80 ribu hingga Rp 110 ribu untuk 1000 liter larutan.
Sehingga akan lebih hemat jika anda meracik larutan nutrisi untuk tanaman anda. Caranya dengan melarutkan pupuk NPK + KCI + Gandasil harga yang di butuhkan untuk 1000 litel larutan berkisar antara Rp 30 ribu sampai Rp 45 ribu.
Tapi akan semakin mudah jika anda berkunjung ke Pekanbaru Green Farm yang berlokasi di jalan Jendral (Dahlia Ujung) no 52. Di tempat ini anda akan mendapatakan takaran yang pas untuk nutrisi tanaman hidroponik anda.
Nantinya anda akan mendapatkan dua nutrisi yang akan dilarutkan pada dua wadah yang berbeda.
Pembuatan nutrisi induk atau kental
1. Misalnya nutris A dan B, masing masing dilarutkan dengan 600ml air. Gunakan 2 botol bekas air mineral.
2. Masukkan nutris A ke botol A dan nutrisi B kebotol B (tiap nutrisi terdiri dari dua bungkus unsur makro dan mikro).
3. Isi botol dengan air bersih sebanyak 600ml. Disarankan menggunakan air sumur yang bersih atau air AC (jangan air hujan, mengandung zat asam yang tinggi).
Untuk penyimpanan taruh ditempat yang sejuk dan tidak terkena matahari langsung. Cukup 60 liter dengan PPM 800.
Cara penggunaan:
1. Gunakan tutup botol air mineral sebagai penakar di ember atau wadah lainnya dengan kapasitas 3 liter air.
PPM 800 sama dengan 1,5 liter air ditambah 5 tutup nutrisi A ditambah 5 tutup nutrisi B.
PPM 500: 1,5 liter air ditambah 3 tutup nutrisi A ditambah 3 tutup nutrisi B.
Aduk rata sebelum di gunakan pada tanaman. bila ada kelebihan simpan di botol untuk dipakai pada hari berikutnya.
Part per million (ppm) adalah salah satu satuan konsentrasi yang menyatakan perbandingan bagian dalam satu juta bagian yang lain, artinya PPM= Miligram per liter. (nova)