BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – PT Capella Dinamik Nusantara selaku main dealer Honda wilayah Aceh, Riau dan Kepulauan Riau, melepas 17 bikers untuk mengikuti event akbar Honda Bikers Day (HBD) 2015 yang diselenggarakan PT Astra Honda Motor di Pantai Teleng Ria, Pacitan – Jawa Timur.
Kegiatan ini sendiri nantinya akan diikuti oleh puluhan ribu bikers dan komunitas pecinta sepeda motor Honda diseluruh Indonesia. Acara yang diselenggarakan setiap tahunnya ini memasuki penyelenggaraan ketujuh setelah HBD tahun 2014 lalu yang diselenggarakan di Pantai Pandawa, Bali. Tahun ini HBD mengusung tema “Satu Hati, Satu Indonesiaâ€.
Kegiatan ini diselenggarakan sebagai ajang silahturahmi dan memperkuat hubungan sesama Komunitas Honda di seluruh Nusantara. Dalam kegiatan ini, PT CDN mengirimkan 12 bikers yang tergabung dari berbagai komunitas sepeda motor Honda wilayah Riau yakni Motor Tua Duri (MTD), Honda Tiger Mailing List (HTML), Pekanbaru Tiger Club (PETIC), Riau CBR Club (RCC), Classic Cub Club (CCC) dan Om Classic.
Tak hanya komunitas dari Riau saja yang dilepas, CDN juga melepas komunitas Honda dari Aceh yakni Aceh CBR Rider Club (ACRC), Lhokseumawe Tiger Bikers Club (LTBC), Motor Sport Community Aceh (MOSCA), Honda Klasik Atjeh (HOKA), dan Ranger Streetfire Langsa (RASFIL) dan Honda Streetfire Community Medan (HSFCM).
Sebelum acara pelepasan, para bikers dibekali dengan pemaparan materi keselamatan berkendara oleh Instruktur Safety Riding PT Capella Dinamik Nusantara, Jon Roni.
Menurut Donni D Marpaung selaku Honda Customer Care Departement Head PT CDN berpesan agar para bikers tetap mengutamakan keselamatan berkendara selama perjalanan menuju Jawa Timur dan menjaga nama baik Bikers Honda.
Hal senanda juga dikatakan oleh Sie Ceng selaku Regional Head PT Capella Dinamik Nusantara, dirinya juga meminta agar seluruh bikers yang berangkat melakukan safety check terlebih dahulu, tetap menjaga keselamatan dalam perjalanan sehingga selamat sampai tujuan dan aman.
Usai pemberian arahan dan pembekalan safety riding para bikers melakukan doa bersama dengan management Capella Honda dan dilanjutkan dengan pelepasan bikers menuju Pantai Teleng Ria-Jawa Timur oleh Sie Ceng dan Donni. (iqbal/rls)