BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARUÂ – Bank Riau Kepri (BRK) Kembali akan memberikan penghargaan untuk 20 usaha mikro dan kecil dalam penghargaan UMKM Award ke 7.
Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Riau, Dahrius Husein, mengatakan dari 343 UMKM debitur BRK, akan dipilih 20 usaha mikro kecil yang akan mendapatkan penghargaan UMKM Awards dari BRK. “Apa saja UMKM nya? Tentu tidak saya sebutkan dalam konfrensi pers ini. Karena itu kan diumumkan pada besok malam,” katanya dalam konfrensi pers yang berlangsung di Hotel Pangeran, Kamis (29/10/2015).
BRK rencananya akan melakukan pengumuman pada Jumat Malam (30/10/2015). Dahrius mengatakan bahwa, ada empat kategori yang disiapkan. Ketegori tersebut yakni usaha mikro jasa terbaik, usaha mikro produksi terbaik, usaha kecil jasa terbaik, dan usaha kecil produksi terbaik.
“Masing-masing kategori tersebut akan dicari lima pemenang, mulai dari peringkat satu hingga harapan dua,” tutur Dahrius
Sementara Direktur Utama BRK, Irvandi Gustari Mengatakan, pergelaran UMKM Awards yang ke 7 ini dalam rangka membenah percepatan perekonomian kerakyatan. BRK saat ini membagi menjadi dua bentuk kredit, diantaranya kredit produktif dan kredit non produktif.
Saat ini perbandingan angka itu masih belum seimbang, dengan angka kredit non produktif jauh lebih tinggi yakni 75 persen di banding kredit produktif yang hanya 25 persen. “Idealnya 50 persen non produktif 50 persen kredit produktif,” katanya.
Terselanggarannya UMKM Award adalah salah satu upaya bank pembangunan daerah untuk memberikan peningkatan terhadap pertumbuhan kredit produktif di BRK kedepan. (Melba)