BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU– Selasa siang (20/10/2015), sudah 30 dari 70 jadwal penerbangan tercatat batal. Namun kabut asap sudah mulai berkurang, sehingga jarak pandang sudah 1000 meter.
Â
Informasi tersebut disampaikan Airport Duty Manager SSK II, Ibnu Hasan kepada kru bertuahpos.com. “Pukul 13.00 WIB visibility sudah 1000 meter,” katanya, Selasa (20/10/2015).
Â
Sehingga dengan jarak pandang 1000 meter sudah memungkinkan pesawat untuk terbang. Sebelumnya sejak pagi hingga jelang siang ada 30 penerbangan batal. 24 di antaranya sudah memberitahu sehari sebelumnya. “Ditambah yang sekarang batal enam. Lion Air, Batik Air dan Citilink masing-masing dua penerbangan,” jelasnya.
Â
Ibnu menyebutkan untuk kondisi saat ini kabut asap secara kasat mata memang masih terlihat pekat. Namun jarak pandang sudah mulai membaik 1000 meter.
Â
Pantauan kru bertuahpos.com, penumpang mulai ramai menumpuk di Bandara SSK II. Sebagian besar memastikan jadwal reschedule dan mengurus refund ke pihak maskapai.
Â
Dari rilis Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Pekanbaru terpantau 825 hotspot atau titik panas muncul di Sumatera. Khusus di Riau ada 30 titik panas, Selasa (20/10/2015). Sebaran titik panas terbanyak di Sumsel dengan jumlah 654. Menyusul titik panas di Jambi 110 titik, Riau 30 titik, Lampung dua titik, Bangka Belitung 28 titik, Kepri satu titik. (Riki)