BERTUAHPOS.COM – Dianggap melenceng dari tujuan awal pembuatannya, akhirnya game Flappy Bird secara tiba-tiba dinonaktifkan oleh si penciptanya. Dalam wawancara eksklusifnya dengan Forbes belum lama ini, Nguyen mengatakan alasan dihapusnya game ini dari App World adalah karena keluar dari rencana.Â
Â
“Flappy bird didesain untuk beberapa menit ketika relaks, namun akhirnya menjadi game adiktif. Aku pikir ini adalah masalah besar jadi untuk memperbaiki itu, jalan terbaik adalah memusnahkannya selamanya,” ujar pria jenius asal Vietnam ini.
Â
Pada awal tahun 2014 ini, Flappy Bird menjadi game yang fenomenal di kalangan pengguna smartphone. Dari game ini, Nguyen pun berhasil meraup penghasilan hingga 50 dolar AS per hari.Â
Apapun keputusan Nguyen menghapus game tersebut, baik karena pengaruh dari faktor internal maupun eksternal, itu adalah keputusan berat dan layak diapresiasi. Mengingat jumlah pemasukan dan jumlah penggemar yang sangatlah banyak.(smr)