JAKARTA, BERTUAHPOS.COM (BPC) – Bank Riau Kepri Syariah raih penghargaan Infobank Sharia Finance Awards 2015 sebagai Unit Usaha Syariah berprediket Sangat Bagus untuk kinerja keuangan Tahun 2014 di Hotel Shangri-La, Jakarta, Jum’at (16/10) sore.
Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan, Muliaman D Hadad, kepada Direktur Kredit dan Syariah Bank Riau Kepri, Afrial Abdullah. Turut mendampingi Direktur Kredit dan Syariah Bank Riau Kepri pada acara tersebut, Komisaris Utama Bank Riau Kepri, HR Mambang Mit, Pemimpin Divisi Syariah Bank Riau Kepri, Khairul Anwar, Pemimpin Divisi Renstra Bank Riau Kepri, Tengku Irawan, Pemimpin Cabang dan Capem Syariah Bank Riau Kepri, serta Pinbag Corporate Secretary Bank Riau Kepri.
Keberhasilan Unit Usaha Syariah Bank Riau Kepri dalam meraih penghargaan ini, menunjukkan peningkatan kinerja Unit Usaha Syariah Bank Riau Kepri dari tahun ke tahun. Kehadirannya pun semakin diterima baik oleh masyarakat Provinsi Riau dan Kepulauan Riau. Berbagai inovasi produk – produk unggulan telah diluncurkan Bank Riau Kepri Syariah kepada masyarakat Riau dan Kepulauan Riau yang mayoritasnya adalah muslim.
Bagi Direktur Kredit dan Syariah Bank Riau Kepri, Afrrial Abdullah, penghargaan ini tak lepas dari hasil kerja keras dari karyawan/ti di Unit Usaha Syariah dan berharap agar penghargaan yang diterima dijadikan motivasi untuk semakin meningkatkan kinerja. “Alhamdulillah penghargaan yang kita raih ini tak lepas dari usaha dan kerja keras jajaran di Bank Riau Kepri Syariah, yang mana telah diakui dan dinilai baik ditingkat nasional,” ungkapnya usai menerima penghargaan.
“Namun, hal (penghargaan,red) ini dapat dijadikan sebagai motivasi untuk semakin meningkatan kinerja agar memperoleh hasil kedepan yang lebih baik lagi,” harapnya.
Pertumbuhan Bank Riau Kepri Syariah cukup signifikan pada tahun 2014, terlihat dari beberapa indikator keuangan yaitu peningkatan total asset menjadi Rp 1,014 triliun. Pencapaian ini tercatat meningkat sebesar 26,08 % dibandingkan dengan periode tahun 2013 silam yaitu sebesar Rp 804,1 miliar. Portofolio pembiayaan tercatat sebesar Rp 830,63 miliar atau meningkat 34,18 % dibandingkan periode yang sama pada tahun sebelumnya yaitu sebesar Rp 619,03 miliar.
Pertumbuhan dana simpanan nasabah meningkat 14,10 % menjadi Rp 669,65 miliar yang sebelumnya pada tahun 2013 sebesar Rp 586,88 miliar. Sementara laba bersih meningkat sebesar 22,54 %, dari tahun sebelumnya sebesar Rp 30,39 miliar menjadi Rp 37,25 pada akhir tahun 2014.
Hingga akhir kuartal ketiga tahun 2015, Bank Riau Kepri Syariah tetap tumbuh secara konsisten. Pembiayaan menunjukkan peningkatan yaitu menjadi Rp 920,03 miliar, sementara Dana Pihak Ketiga tumbuh menjadi Rp 724,75 miliar. Selain itu, kualitas aktiva juga selalu menjadi prioritas.
Untuk dapat melayani Nasabah dengan lebih baik, perluasan jaringan cabang terus dilakukan. Hingga bulan Oktober 2015, Bank Riau Kepri Syariah telah memiliki jaringan cabang sebanyak 7 kantor yang terdiri dari 2 KC, 5 KCP, dan 52 Unit Layanan Syariah (ULS) yang tersebar di wilayah Riau dan Kepulauan Riau.
Lebih lanjut Afrial mengatakan bahwa tahun 2013 lalu Bank Riau Kepri Syariah juga meraih penghargaan serupa dari Rating Instistusi Keuangan Syariah versi Infobank 2013.
“Jika di Tahun 2013 Bank Riau Kepri meraih penghargaan untuk kategori UUS Bank Umum beraset di bawah Rp 1 triliun, kali ini (tahun 2015,red) Bank Riau Kepri Syariah bersaing di kategori UUS Bank Umum beraset Rp 1 triliun sampai dengan di bawah Rp 5 triliun,” jelasnya. (advertorial).