BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Posko pelayanan kesehatan dampak kabut yang ada di depan Ramayana hingga saat ini sudah melayani 26 orang pasien, Senin (5/9/2015).
Menurut dr Lastri Heryulita selaku dokter yang bertugas di posko tersebut rata-rata masyarakat yang mendatangi posko adalah masyarakat yang terkena Infeksi Saluran Pernafasan Akut (ISPA).
“Dari 26 orang itu yang paling banyak ISPA dan iritasi mata dan sesak nafas karena kabut asap ini,” ujarnya kepada bertuahpos.com.
Berdasarkan keterangan dokter yang sehari-hari bertugas di RS Bhayangkara tersebut menambahkan, ada dua dokter yang berjaga secara bergantian di posko tersebut. Selain itu dibantu dengan 2 perawat dan 2 orang relawan dari HMI.
Kebanyakan yang berobat saat ini adalah orang dewasa. Selain itu, pengobatan yang dilakukan di posko ini berupa penanganan pencegahan dampak kabut asap.
Untuk obat-obatan yang disediakan di Posko Kesehatan ini tidak hanya untuk ISPA saja, tapi juga untuk obat-obatan lain juga tersedia di Posko tersebut.
“Untuk stok obat kita masih aman, tapi jika kehabisan di posko, kita akan rujuk ke RSUD untuk penanganan lebih lanjut. Tapi untuk obat biasanya jika habis akan dikirim segera,” jelasnya.
“Kemungkin karena asapnya menebal terus bisa saja bertambah. Karena biasanya rata-rata sehari 25 orang,” tutupnya. (iqbal)