BERTUAHPOS.COM (BPC), ROHIL – Pelaksana Tugas (PLT) Sekretaris Daerah Rokan Hilir H Surya Arfan melepas ribuan peserta Gerak Jalan Sehat (GJS)Â dalam rangka HUT Rokan Hilir Ke-16. Pelepasan ditandai dengan pengibaran Bendera Star yang dilakukan bersama ketua DPRD Rohil Nasruddin Hasan dan sejumlah Pejabat lainnya.
Pelepasan dilakukan didepan kantor Bupati Rokan Hilir Jalan Merdeka‎, Sabtu (03/10/15) pagi sekira pukul 07.30 wib.
Kegiatan tersebut turut dihadiri sejumlah kepala SKPD, Kabag, Ibu-Ibu PKK, Wakapolres Rohil, Kapolsek Bangko, hingga Danramel.
GJS kali ini panitia mempersiapkan hadiah utama berupa 2 unit Sepeda Motor Beat Pop Hitam dan Putih. Sepeda motor tersebut sumbangsih dari Bupati Suyatno dan Bank Riau Kepri. Serta door prize lainnya dari Ketua DPRD dan Bank BRI berupa Kompor Gas dan Mesin Cuci.
Plt Sekda Surya Arfan dalam sambutannya menyampaikan bahwa rencananya GJS dilepas oleh Bupati Rohil H Suyatno, namun beliau (bupati-red) berhalangan hadir.
“Pak Bupati minta maaf tak bisa melepas GJS ini, karena beliau ada kegiatan lain,” ujar Surya.
Surya Arfan juga menjelaskan bahwa dalam rangka menyambut hari jadi kabupaten Rokan Hilir ini akan diadakan syukuran dan dilanjutkan paginya apel bersama.
“Setelah GJS akan ada sidang paripuran HUT Rohil di Gedung Olahraga Batu Enam yang di laksanakan di DPRD Rohil.” tandasnya. (adv)
Â