BERTUAHPOS.COM (BPC), ROHIL – Bupati Rohil Suyatno melakukan panen raya ikan patin bersama kelompok budidaya Cahaya Napangga. Ikan budidaya diyakininya bisa meningkatkan taraf hidup masyarakat.
Panen raya dilakukan Jumat (18/9/15) di Kepenghuluan Tanjung Medan Kecamatan Tanjung Medan, patin yang dipanen sudah berumur tujuh bulan, Suyatno langsung menangguk ikannya, didampingi anggota DPRD Yunadi Kadis Perikanan dan Kelautan, M Amin dan Camat Tanjung Medan, Hasyim, Kapolsek Pujud AKP Sofyan.
Pemkab Rohil menurut Bupati Suyatno berkomitmen membantu kelompok budidaya perikanan air tawar untuk Kecamatan Tanjung Medan, Pujud dan Tanah Putih, karena kecamatan ini memiliki potensi.
Budidaya ini diyakininya bisa menambah perekonomian anggota kelompok, karena untuk pemasaran tidak ada kendala. “Dibawa kepasar, langsung habis itu,” katanya.
Disamping itu, Bupati Suyatno juga menginstruksikan kepada M Amin, Kadis Perikanan dan Kelautan untuk terus mengembangkan budidaya ikan slais. “Saya sudah lihat sendiri, Ikan slais bisa dibudidayakan, dan yang terkenal itu ikan slais dari Pujud,” katanya.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Suyatno juga menyerahkan bibit ikan lele dan nila kepada kelompok budidaya Cahaya Napangga, dan langsung menaburkan kedalam kolam.
Sebelum panen raya ikan dilakukan, Bupati Suyatno nyanyi bersama kelompok budidaya Cahaya Napangga, termasuk mantan Anggota DPRD Rohil Hj Imelda, sehingga suasana menjadi semarak, disaksikan ratusan masyarakat yang sudah memadati lokasi kolam.(adv)