BERTUAHPOS.COM, Pekanbaru – Berhubung banyak ditemukan HP Samsung replika dipekanbaru, berdasarkan pantauan bertuahpos.com selasa (28/1/2014) ke beberapa pemilik konter HP di Plaza Senapelan, berikut kami rangkum beberapa tips cara termudah membedakan HP asli dan replika pada Samsung Galaxy S4 :
Â
1. Tulisan samsung pada HP asli akan terasa halus jika disentuh berbeda dengan replika yang terasa agak kasar kasar
2. Tombol home pada HP asli berada ditengah antara batas layar bawah dengan batas body HP batas bawah, sedangkan pada HP replika tombol home terletak agak menjorok kebawah mendekati batas body bagian bawah
3. Layar pada HP asli jernih dan tajam karena Samsung Galaxy S4 memiliki layar super amolet dengan 16 juta warna dan sangat responsif ketika pengoperasian layarnya, berbeda dengan HP replika yang sering hank ketika layar digunakan secara berlebihan
4. Yang lebih mencolok terletak pada kamera, pada HP asli ditanam kamera belakang berkapasitas 13 Mp, anda pastinya bisa mengetahui mana HP asli dan replika dari hasil potretannya.(smr)
Â
Â