BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU– Meski terbilang mahal, harga daging sapi di Pekanbaru masih bervariasi. Dari pantauan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Pekanbaru kenaikan tertinggi terjadi di Pasar Cik Puan yang sebelumnya Rp 120 ribu sudah menjadi Rp 140 ribu.
Â
Menurut Kepala Bidang Perdagangan Disperindag, Mas Irba, variasi harga daging sapi menunjukkan secara umum pasokan aman. “Cik Puan tertinggi sebab daging dari sana di pasok dari Pasar Dupa. Kalau pemasok jual Rp 100 ribu per kg tentu pedagang di sana jual lebih mahal,” katanya, Rabu (12/08/2015).
Â
Selain Cik Puan, Disperindag juga memantau di lima pasar tradisional lainnya. Untuk Pasar Sail kisaran harga daging sapi Rp 120 per kg, Pasar Rumbai Rp 110 ribu per kg, lalu Pasar Senapelan Rp 100 ribu per kg. “Jadi kalau dirata-ratakan harga di Pekanbaru Rp 120 ribu per kg,” kata Irba.
Â
Irba menjelaskan naiknya harga di pasar bukan sebab gejolak harga di Jawa. Melainkan pasokan yang berkurang, sebab menjelang hari raya kurban. “Lebih karena jelang Idul Adha. Jadi kebanyakan sapi-sapi itu dibeli sekarang lalu dititipkan ke plaza ternak untuk digemukkan, untuk dijual lagi pas hari raya kurban karena harga sapi pasti mahal,” tuturnya.
Â
Irba mengharapkan kepada masyarakat untuk tidak panik. Sebab informasi yang didapat dari Dinas Pertanian Pekanbaru, suplai daging masih aman.
Â
Dirinya menghimbau agar masyarakat mencari alternatif. “Seperti makan ikan, selain lebih murah juga sehat. Sesuai dengan himbauan walikota agar gemar makan ikan,” tuturnya. (Riki)