BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Kamar Dagang Idustri (Kadin) Riau melihat peluang besar yang bisa dikembangkan Riau dalam menghadai Masyarakat Ekonomi Asia (MEA) adalah sektor agribisnis.
Â
Menurut Wakil Ketua Kadin Riau, Viator Butar Butar, peluang ini masih belum terlalu banyak digarap dan memiliki potensi besar untuk dikembangkan.
Â
“Berbicara soal kekurangan dan kelemahan pastinya akan terus ada dan sampai kapanpun tidak ada habisnya. Kami melihat peluang disektor agribisnis di Riau besar untuk dikebangkan dalam mengahadapi MEA,” katanya.
Â
Peluang yang memungkinkan untuk tergarap disektor itu mengingat banyaknya permintaan asing terhadap bahan baku dari perkebunan Riau untuk diekspor keluar negeri.
Â
Salah satu contohnya adalah pengembang disektor perkebunan sawit. Dimana sektor ini terus mengalami permintaan secara berkelanjutan.
Â
Perkebunan kelapa sawit Provinsi Riau secara nasional menempati posisi teratas di Indonesia  seluas 2,2 juta hektare atau 25 persen dari total luas perkebunan kelapa sawit Indonesia.
Â
Dari luas 2,2 juta hektare perkebunan sawit Riau itu, maka produksi CPO Provinsi Riau tercatat sebesar 7.045.632 ton dan Pabrik Kerjasama Operasional (PKO) tercatat 1.761.408 ton pada tahun 2013. (Melba)