BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Kamar Dagang Industri (Kadin) Riau menilai ada beberapa poin yang sangat memberikan pengaruh besar terhadap iklim investasi di Riau.
Menurut Wakil Ketua Kadin Riau, Viator Butar Butar, ada hal yang cukup krusial dalam iklim investasi di Riau. Yakni masalah Rencana Tata Ruang Wilayah atau RTRW yang belum ada kejelasan hingga saat ini.
“Inilah yang menjadi masalahnya mengapa nilai investasi di Riau menurun. Terutama pasca tertangkapnya Anas Maamun. Orang banyak yang takut,” katanya, Rabu (24/06/2015).
Kondisi ini membuat para pengusaha di Riau berfikir dua kali untuk melakukan pengembangan usahanya. Menurunnya angka investasi Riau dibanding tahun sebelumnya, jauh-jauh hari sudah bisa diproyeksi.
“Apalagi ada kehati-hatian yang berlebihan, dalam menangani perizinan investasi, atau yang berkaitan dengan iklim investasi di Riau. Kami tau banyak izin yang tertahan,” sambungnya.
Dia mencontohkan, jika ada pengusaha yang berusaha melakukan pengembangan, namun menyangkut perluasan atau perpanjangan izin, selalu tidak diprioritaskan.
“Pokoknya asal ada izin yang berkaitan dengan lahan, pasti jawabnya nanti dulu. Alasannya RTRW belum jelas,” tambahnya.
Jelas saja situasi yang ditunjukan Pemerintah Riau itu memberikan efek tidak baik bagi perkembangan dunia usaha. Pemerintah Riau seolah tertutup dari sikap kehati-hatian itu. (Melba)
Â