BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Trend kreasi Henna semakin berkembang di tengah masyarakat urban. Kreasi yang kebanyakan dilirik kaum hawa ini ternyata juga dapat dijadikan usaha yang menjanjikan.
Pasalnya, seni yang juga masuk sebagai body painting ini tidak hanya digunakan untuk wanita yang akan melangsungkan pernikahan saja. Tetapi sudah merambah pada fun henna art, seperti acara wisuda, pesta ulang tahun, perpisahan dan lainnya.
Sulitnya mendapatkan Henna Paste sebagai alat dan bahan utama ditambah dengan permintaan yang semakin tinggi turut membuat jasa melukis tangan, kaki dan tubuh ini semakin menjanjikan.
Nana salah satunya, wanita berusia 26 tahun ini mengaku tertarik mendalami dunia Henna Art karena bisnis ini hanya bermodalkan Henna Paste dan jasa dengan kreativitas saja.
Tak tanggung-tanggung, walaupun usaha ini masih dijadikan sebagai usaha sampingan untuknya, namun Nina sudah mampu menghasilkan omset 5 juta perbulan.
“Cuman modal Henna Paste, usaha ini lumayan. Setiap minggu saja, aku pribadi sering dapat job ngelukis tangan pengantin. Satu orang saja biasanya untuk motif yang tidak terlaru rumit bisa dapat Rp 200 sampai Rp 350 ribuan. Itu belum untuk yang fun ya, karena kadang juga bikin yang fun,” ujarnya Rabu (27/5/2015).
Biasanya untuk mendapatkan referensi motif, dirinya belajar melalui gambar di Google. Lalu dimulai dengan melukis tangannya sendiri.
“Lumayanlah, bisa bayar kredit mobil, kalo lagi ramai bisa lebih,” katanya.
Sementara untuk Henna Paste saat ini dirinya masih memesan produk dari Jakarta sebab khusus di Pekanbaru Henna Paste masih sulit ditemukan, tertarik untuk menjajal bisnis di bidang jasa ini? Selamat Mmencoba! (nova)