BERTUAHPOS.COM – Selama bertahun-tahun, para eksekutif sangat memperhatikan faktor kekuatan fisik dan kesehatan dalam dirinya. Padahal, kekuatan mental justru bisa bermakna lebih dalam.
Sejumlah artikel banyak mengupas mengenai kekuatan mentan yang dibutuhkan semua orang utamanya kalangan pengusaha baru (entrepreneur).
Disisi lain, isu kekuatan mental juga bisa didefinisikan sebagai sifat atau sikap mental yang tak boleh dimiliki dari individu bermental kuat.
Mengutip laman Forbes, Minggu (22/12/2013) kemarin, berikut adalah 13 sifat yang haram dimiliki kalangan pengusaha baru:
1. Menghabiskan waktu untuk memaafkan diri sendiri
Anda takkan melihat golongan pribadi bermental kuat merasa bersalah dengan keadaan atau tempat dimana dirinya salah diperlakukan. Para priubadi bermental baja selalu belajar untuk bertanggung jawab dengan setiap tindakan dan hasil yang dicapai.
2. Menyerahkan kekuasan
Kalangan pribadi bermental baja senantiasa menghindari menyerahkan kekuasan pada orang lain untuk membuat mereka merasa inferior atau jelek.
3. Malu terhadap perubahan
Pribadi bermental baja selalu menantang dan menyambut perubahan. Justru ketakutan terbesarny adalah ketika sesuata menjadi stagnan.
4. Menghabiskan energi untuk sesuatu yang tak bisa dikuasi
Kemacetan, kehilangan bagasi, bukanlah hal yang bisa membuat manusia bermental baja mengeluh banyak. Mereka sadar kejadian-kejadian kurang membahagiakan ini berada diluar kekuasannya.
5. Terlalu khawatir dalam menyenangkan orang lain
Manusia bermental kuat senantiasa berjuang untuk menjadi pribadi yang baik dan adil serta berupaya menyenangkan orang lain sesuai porsinya. Namun mereka juga tak takut untuk berbicara lantang.
6. Takut mengambil risiko terukur
Orang bermental baja akan selalu mengambil risiko yang sudah terukur. Mereka bisa mengukur risiko sekaligus mendapat keuntungan darinya.
7. Tinggal di masa lalu
Manusia bermental kuat senantiasa menghindari sifat yang menguras tenaga dengan mengingat kekecewaan terdahulu maupun bernostalgia dengan kejayaan masa lalu
8. Berulang kali melakukan kesalahan yang sama
Semua orang mungkin tahu level kegilaan seseorang yaitu ketika mereka melakukan aksi berulang kali sambil berharap hasil yang berbeda. Seornag bermental kuat justru mengambil tanggung jawab penuh dari perbuatannya di masa lalu dan belahar dari kesalahannya itu.
9. Benci dengan kesuksesan orang lain
Orang bermental kuat memiliki karakter yang kuat untuk merasakan kesenangan dan semangat dari kesuksesan orang lain. Mereka takkan iri atau benci ketika orang lain mendapat kesuksesan.
10. Menyerah setelah gagal
Setiap kegagalan adalah kesempatan untuk berkembang. Entrepreneur besar tak malu mengakui bahwa usahanya di awal senantiasa menghadapi sejumlah kegagalan. Orang bermental kuat mau untuk gagal lagi dan mengambil pelajaran dari kagagalan itu.
11. Takut sendiri
Manusia bermental juat justru menikmati bahkan menemukan kesenangannya ketika tengah menyendiri. Mereka menggunakan waktu menyendiri untuk merenung, membuat rencana, dan lebih produktif.
12. Merasa dunia berutang banyak
Dalam kondisi ekonomi saat ini, eksekutif dan pekerja di berbagai tingkatan semakin sadar bahwa dunia tak berutang gaji, paket keuntungan, maupun kehidupan yang menyenangkan bagi siapapun. Manusia bermental baja senantiasa memasuki dunia dan bersiap untuk bekerja dan meraih sukses dengan kecakapannya.
13. Mengharapkan hasil yang cepat
Manusia bermental baja tahu bahwa hasil pekerjaan tak harus selalu diketahui dengan cepat. Mereka ingin lebih tahu banyak daripada mengharapkan hasil secara instan.
Para manusia bermental kuat umumnya menghabiskan waktu dan energi untuk mengukur dosis dan merayakan setiap pencapaian yang diperolehnya.(liputan6.com)