BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Para pencari suaka atau yang lebih dikenal imigran gelap masih menghiasi wajah Kota Pekanbaru. Seringnya berkeliaran, bahkan menimbulkan kabar-kabar miring, mulai dari imigran yang ber KTP Indonesia, gigolo, dan penyebar aliran sesat.
Â
Namun saat dialog bersama Pemerintah Kota Pekanbaru di Kantor Kesbangpol isu-isu miring tersebut tidak terbukti. Kabar tidak sedap itu masih perlu ditelusuri kebenarannya.
Â
Hal itu disampaikan Kepala Badan Kesbangpol Pekanbaru, Agus Pramono kepada bertuahpos. “Saat rapat bersama tadi isu isu imigran juga kita bahas. KTP, gigolo, dan aliran-aliran itu juga kita tanya kebenaranya,” sebut Agus, Rabu (29/04/2015).
Â
Dari hasil pemaparan Dinas terkait, isu yang beredar masih sebatas dugaan warga. “Seperti tadi Kepala Disdukcapil tegaskan imigran yang punya KTP itu tidak ada, kalau ada pasti palsu. Yang isu lainnya juga belum terbukti,” sebut Agus.
Â
Agus mengatakan pihaknya menghimbau agar warga berperan aktif mengawasi tindak tanduk imigran gelap yang jumlahnya saat ini mencapai ratusan. “Kalau ada nampak (penyimpangan) laporkan langsung, bagusnya saat itu juga. Jadi tidak hanya katanya katanya,” tutur Agus.
Â
Dalam rapat yang berlangsung tadi pagi, dihadiri SKPD Pemko Pekanbaru, Kepolisian, TNI, Imigrasi, dan BPN. Selain isu Imigran, yang turut dibahas mengenai peredaran narkoba, serta ISIS. (rIki)Â