BERTUAHPOS.COM, BUKITTINGGI – Hari pertama pendaftaran bakal calon pemilukada (balon kada) Bukitinggi, Rabu (22/04/2015), DPC Demokrat sudah menerima sebanyak enam nama. Proses pendaftaran ini akan berlansung sampai Sabtu (24/04/2015) mendatang.Â
Â
“Ini hari pertama kita buka pendaftaran dan sudah ada sebanyak enam Balon kada yang mendaftar,” jelas Sekretaris DPC Demokrat Bukittinggi, Rusdi Nurman, disela-sela pendafataran Balon Kada.Â
Â
Nama-nama Balon Kada yang mendaftar tidak asing lagi bagi masyarakat Bukittinggi, bahkan salah satunya adalah Incumbent, H Ismet Amzis (Walikota Bukittinggi dan Ketua DPC Demokrat Bukittinggi) serta Fauzan Haviz (Ketua DPD PAN Bukittinggi dan Anggota DPRD Bukittinggi).
Â
Selanjutnya ada Rismaidi (Politisi PPP dan Ketua Komisi II DPRD Bukittinggi), H Trismon (Ketua DPD Golkar Bukittinggi dan Wakil Ketua DPRD Bukittinggi), Amril Anwar (Politisi Demokrat Agam), Feby Dt Bangso (Ketua PKB Sumbar dan Pengusaha), dan Sadri Amka. Â
Â
Dikatakan Rusdi Nurman yang juga Ketua Komisi III DPRD Bukittinggi itu, bahwa setelah dilakukan penjaringan Balon Kada, maka akan dilakukan verifikasi kelengkapan administrasi.Â
Â
“Tugas kita melakukan penjaringan, memeriksa lengkapan administrasi, kemudian setelah itu kita rekomendasikan kepada DPD Demokrat Sumbar, yang nantinya juga akan disampaikan kepada DPP Demokrat. Dan yang menentukan tetap DPP Demokrat,” jelas tokoh muda Politisi Bukittinggi itu. (khatik)