BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Taksi memang tidak akan merasakan dampak kenaikan BBM, namun kondisi ini sangat terasa bagi pengusaha travel di Riau. Sekretaris Koperasi Pengemudi Taksi (KOPSI) Riau Syahril mengatakan bahwa pengaruh tersebut disebabkan sebagian besar pengusaha travel menyesuaikan ongkos angkutannya dengan kondisi BBM yang naik turun.
“Walau pada taksi tidak akan berdampak, tapi bagi pihak travel tentu akan sangat berpengaruh. Karena saat penurunan BBM beberapa waktu lalu, tiket travel juga ikut turun,” ujarnya.
KOPSI yang menaungi sebanyak 140 armada taksi dan 30 travel ini, meyakini bahwa dampak kenaikan BBM baru-baru ini akan berimbas pada pengusaha travel
“Laporan secara langsung dari supir memang belum ada ke kita, namun saya yakin ini akan cukup memberatkan mereka,” imbuhnya.
Kenaikan tarif travel, menurut Syahril, sebenarnya tidak menunggu instruksi dari pemerintah. Namun tetap saja juga tidak bisa diputuskan begitu saja. Karena biasanya akan ada rapat koordinasi antara pengusaha dan Organisasi Angkutan Darat (Organda).
“Kita kan tak mungkin naikkan begitu saja, kita tunggulah rapat bersama Organda. Sekarang saja undangannya belum ada, mungkin karena hari libur nih,” ujarnya. (Melba)