BERTUAHPOS.COM, Jakarta: Pendapatan dan laba bersih PT Wijaya Karya Tbk dalam tiga tahun ke depan diperkirakan  terus meningkat. Peningkatan pendapatannya diprediksi rata-rata sebesar 26 persen per tahun.
Analis dari Investa Saran Mandiri, Kiswoyo Adi Joe, mengatakan, dengan asumsi tersebut, perseroan diperkirakan bakal meraih pendapatan tahun ini dan tahun depan masing-masing Rp 16 triliun dan Rp 21 triliun.
“Mereka bisa mengantisipasi datangnya ASEAN Economic Community (AEC) 2015,” kata Kiswoyo, Sabtu, 21 Maret 2015.Â
Bahkan, katanya, WIKA mulai menggarap proyek konstruksi di luar negeri seperti Myanmar, Arab Saudi, Timor Leste, dan Malaysia. Nilainya tak tanggung-tanggung, minimal proyek berharga US$ 100-200 juta.
Tahun lalu, laba bersih perseroan naik tipis 4,90 persen menjadi Rp 615,18 miliar. Laba ini didapatkan dari kenaikan penjualan, sebesar 8,85 persen, tidak termasuk penjualan kerja sama.
Pelemahan rupiah bisa dimanfaatkan oleh perusahaan konstruksi plat merah tersebut. Sebabnya, dana yang mereka miliki berbentuk dolar, sedangkan proyek yang dikerjakan menggunakan rupiah. Dari seluruh proyek yang sedang dikerjakan WIKA, hanya 45 persen yang menggunakan dolar AS (Tempo.co).