BERTUAHPOS.COM, WARSAW – Pemerintah Polandia mengirimkan pesawat yang berisi dokter ke Tunisia terkait serangan yang terjadi di museum Tunisia. Para dokter tersebut dikirim untuk membantu dan membawa pulang warga Polandia yang menjadi korban serangan museum.
Berdasarkan informasi yang dilansir dari abcnews, Kamis (19/03/2015), Menteri Luar Negeri Grzegorz Schetyna mengatakan pada hari Kamis pagi bahwa dua orang warga negara Polandia tewas dalam serangan itu. Dua orang hilang dan sembilan orang lainnya dirawat di rumah sakit dengan luka ringan.
Presiden Bronislaw Komorowski menekankan bahwa pihak berwenang Tunisia masih mengidentifikasi para korban. Jumlah korban juga masih bisa berubah. Sementara itu, gedung-gedung kepemerintahan Tunisia mengibarkan bendera setengah tiang sebagai tanda berkabung.
Selain mengirimkan dokter, Polandia juga mengirimkan psikolog dan pejabat konsuler ke Tunisia. Menurut data kantor wisata, sekitar 300 wisatawan Polandia berada di Tunisia. (vany)