BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Menteri Pemberdayaan Aparatur Sipil Negara Reformasi dan Birokrasi (Men PANRB) Yuddi Crisnandi menyebutkan masih ada peluang sebanyak 50 formasi bagi honorer K2 untuk kembali melakukan tes Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS)
Â
“Kurang lebih sudah ada sekitar 210 ribu yang sudah lusus. Sisanya ada sekitar 50 ribu sekian lah yang tidak lulus,” katanya, Senin (16/03/2015).
Â
Men PAN RB menyebutkan sebanyak 50 ribu pelamar yang tidak lulus karena diragukan validasi data-datanya. Peluang jabatan inilah nantinya akan diisi kembali oleh honorer K2 yang sudah pernah ikut tes CPNS.
Â
“Kita menduga kuat data-data itu tidak benar. Kalau berdiri pada aturan yang ada. Maka formasi yang kosong diberikan kesempatan kepada yang tidak lulus tes.
Â
Meski peluang ini terbuka, Men PANRB memberikan syarat khusus bahwa peserta yang akan mengikuti tes selanjutnya harus dari peserta yang tidak lulus dites CPNS sebelumnya. “Kalau ada calon baru dari luar, itu tidak boleh,” tambahnya. (melba)