BERTUAHPOS.COM JAKARTA – Indonesia berada di peringkat ke-69 dalam jajaran negara yang penduduknya paling bahagia di dunia. Sayangnya kita masih berada di bawah Filipina (66), Vietnam (62), Thailand (52), dan Malaysia (44).
Menteri Keuangan Chatib Basri menilai Indonesia tidak bisa dibandingkan dengan dengan beberapa negara yang disebutkan. Ada beberapa hal yang menjadi alasan tentunya.
“Ya jauh dong, beda dong. Apalagi kalau dibandingkan dengan Amerika Serikat (AS),” ujar Chatib di Gedung Danapala, Kemenkeu, Jakarta, Kamis (31/10/2013)
Ia menuturkan, dalam perbandingan negara harus diperhatikan seperti pendapatan per kapita, jumlah penduduk dan kondisi geografis negara.
“Kan mesti dilihat income per kapitanya berapa yang kira-kira negaranya sama dari jumlah penduduknya. Kalau bikin perbandingan ya begitu,” ungkapnya.
Seperti diketahui Lembaga analisis yang bermarkas di London dalam Legatum Prosperity Index 2013 sudah merilis negara-negara yang paling bahagia dan menyedihkan.(detik.com)