BERTUAHPOS.COM – PSPS Pekanbaru akan memulai perjalanan mereka di Liga 2 Indonesia musim 2024-2025 dengan menghadapi Persikabo 1973 di Stadion Kaharuddin Nasution pada Sabtu 7 September 2024 sore. Pertandingan ini menjadi ajang penting untuk kedua tim dalam memulai kompetisi musim baru.
Pelatih PSPS Pekanbaru, Aji Santoso, mengungkapkan optimisme tinggi menjelang laga perdana ini.
“Persiapan sudah sangat bagus, semua pemain dalam kondisi yang siap untuk bermain. Mudah-mudahan persiapan yang bagus ini bisa ditransfer ke pertandingan,” ujarnya pada Jumat 6 September 2024.
Aji Santoso berharap timnya dapat memulai musim dengan hasil yang positif. “Kita berharap, tim bisa tampil bagus sehingga pada pertandingan pertama ini insyaallah bisa meraih kemenangan,” tambahnya.
Namun, Aji Santoso juga mengungkapkan bahwa satu pemain, Fardan Harahap, dipastikan tidak dapat tampil dalam laga perdana karena cedera radang di bagian tumit. “Untuk besok sudah pasti tidak turun, tapi kondisinya sudah mulai membaik. Insyaallah mudah-mudahan dalam pertandingan kedua sudah bisa turun,” ungkapnya.
Di sisi lain, Maman Abdurrahman, mantan pemain senior PSPS Pekanbaru, menyatakan kesiapan tim untuk pertandingan tersebut. “Kita bersama rekan-rekan sudah siapkan tim secara matang. Di laga perdana dan kandang ini tentunya kami ingin memberikan yang terbaik untuk PSPS. Mudah-mudahan bisa dapat poin tiga dan mempermudah langkah kita,” pungkasnya.
Laga ini diharapkan dapat memberikan awal yang baik bagi PSPS Pekanbaru dalam meraih sukses di Liga 2 musim ini.