BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – RS Prima Pekanbaru, salah satu rumah sakit swasta di Pekanbaru, memiliki layanan rehabilitasi medik terlengkap di Pekanbaru yang siap tangani cedera olahraga.
Dengan tim yang solid yaitu terdiri dari dokter spesialis fisik dan rehabilitasi, fisioterapis,
terapis wicara, terapis okupasi, hingga psikolog yang siap berperan dalam setiap kondisi
pasien.
Menurut dr. Putri Alfaridy Lubis, Sp.K.F.R., AIFO-K., CMC, dokter spesialis Kedokteran
Fisik dan Rehabilitasi di RS Prima Pekanbaru ada beberapa cedera yang sering ditemukan,
yaitu ankle sprain (pergelangan kaki terkilir), cedera lutut, dan cedera bahu.
“Biasanya ini terjadi saat melakukan olahraga futsal, bola basket, maupun sepakbola. Jadi
memang cedera olahraga dapat dialami oleh siapa saja karena setiap olahraga memiliki risiko
cedera. ” lanjutnya.
Kondisi ini perlu mendapatkan penanganan yang tepat sedari awal di lapangan, yaitu dengan
metode PRINCE, singkatan dari Protection, Rest, Icing, NSAID, Compression, dan
Elevation.
Kemudian segera ke rumah sakit untuk pengobatan tahap lanjut, misalnya tindakan
bedah jika memang diperlukan. Selanjutnya, ikuti proses pemulihan oleh tim rehabilitasi
medik.
“RS Prima Pekanbaru memiliki layanan rehabilitasi medik yang sangat lengkap sehingga bisa
membantu segala jenis cedera olahraga. Kita memiliki layanan terapi modern SIS (Super
Inductive System) yang memanfaatkan efek dari medan elektromagnetik intensitas tinggi
untuk atasi berbagai kondisi nyeri. Nah, saat ini SIS di RS Prima Pekanbaru adalah
satu-satunya di Sumatera.” jelas dr. Putri.
Selain itu, RS yang terletak di Jalan Bima, Nangka Ujung ini juga memiliki laser, baik itu low
maupun high laser. Khusus untuk cedera lutut, RS Prima Pekanbaru menyediakan alat CPM
(Continuous Passive Motion) dimana cedera lutut akan dapat segera digerakkan secara pasif.
Kemudian terdapat juga cryotherapy atau semprot dingin yang bisa mencapai suhu -30॰C
untuk penanganan cedera di bawah 2×24 jam.
Ia juga mengingatkan bahwa kesadaran olahraga harus diikuti dengan kesadaran pertolongan
pertama saat cedera. Kemudian juga kesadaran akan pentingnya melakukan pemanasan untuk
mempersiapkan tubuh sebelum berolahraga serta pendinginan setelahnya agar bisa
mengembalikan kondisi dan suhu tubuh.
“Jika saat berolahraga kamu mengalami cedera, jangan pernah disepelekan karena nanti dapat
bertambah parah. Segera konsultasikan pada dokter di rumah sakit yang tepat. Yuk kita
rehabilitasi agar pulih dan bisa berolahraga kembali,” tutup dr. Putri.