BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Pilkada serentak akan dilakukan oleh sembilan kabupaten kota di Provinsi Riau pada Desember 2015 ini. Sejumlah partai politik pun mulai menjaring bakal calon bupati dan walikota, termasuk dari Partai PDIP.
Â
“Kita sudah melakukan survei di masing-masing kabupaten, dan kita akan mendahulukan kader untuk menduduki posisi I dan posisi II tapi diantara posisi tersebut harus ada kader kita disana,” ujar Ketua DPD PDIP Riau Suryadi Khusaini, Senin (2/3/2015).
Â
Hingga saat ini, PDIP sudah membuka pendaftaran di empat kabupaten kota terdahulu. Yakni Indragiri Hulu (Inhu), Kota Dumai, Kabupaten Bengkalis dan Kabupaten Kepulauan Meranti. Sedangkan lima kabupaten lainnya yakni Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Kabupaten Bengkalis, Kabupaten Kuantan Sungingi, dan Kabupaten Siak akan menunggu pembukaan.
Â
“Kita memang belum buka saat ini, sekarang ini cuma nunggu jadwal saja untuk pembukaan saja. Untuk sementara ini masih empat kabupaten kota yang sudah dibuka,” jelasnya lagi.
Â
Sebagaimana diketahui, pasca disahkannya rancangan UU No 1 tahun 2015 oleh DPR RI, maka sembilan kabupaten kota di Riau akan melakukan pilkada serentak. Selain itu, KPU Riau juga akan menunggu instruksi dari KPU pusat untuk pelaksanaan pilkada serentak tersebut. (iqbal)