BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Ribuan pemudik yang berangkat melalui Terminal Bandar Raya Payung Sekaki (BRPS) Kota Pekanbaru secara berangsur sudah kembali memijakkan kakinya ke Bumi Lancang kuning.
“Untuk kondisi terminal BRPS baik itu mudik maupun balik mudik semuanya berjalan lancar dan aman tidak ada penumpang yang terlantar. Kita juga tidak ada mendapat laporan yang negatif,” ungkap Kepala BRPS, Bambang Armanto, Selasa 16 April 2024.
Puncak arus balik terjadi pada hari Minggu dan Senin kemarin, sesuai dengan kebijakan Kementerian PAN-RB yang memberikan opsi work from home (WFH) kepada sebagian ASN pada 16-17 April 2024.
Langkah ini diharapkan dapat mengelola arus balik Lebaran secara lebih efektif.
“Aturan ini juga dapat memecah arus balik mudik dan strategi tidak timbulnya kemacetan,” tambahnya.
Jumlah kedatangan bus ke terminal BRPS, termasuk AKAP, AKDP dan Lintas AKAP mengalami peningkatan dari hari biasa.
“Untuk AKAP 76 unit, AKDP 66 unit, dan lintas AKAP 117 unit. Sementara untuk penumpang mencapai ribuan dari berbagai provinsi seperti Sumut, Aceh, hingga Jawa,” jelas Armanto.
Hingga Senin, total penumpang yang turun dari bus Terminal BRPS Pekanbaru mencapai 7.963 orang.
“Sudah ratusan kendaraan yang tiba di Terminal Pekanbaru dalam arus balik. Dan untuk total penumpang yang turun sebanyak 7.963 orang,” tutupnya, menegaskan bahwa proses arus balik di terminal ini berlangsung dengan baik tanpa kendala yang berarti.