BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Komunitas Tangan Di Atas (TDA) Kampus akan menggelar roadshow ke perguruan tinggi di Riau pada Maret mendatang. Saat ini telah terdaftar enam perguruan tinggi yang akan mereka datangi. Yakni Universitas Riau (UR), UIN Suska, Universitas Islam Riau (UIR), Universitas Lancang Kuning (Unilak), Bussiness College LP3I dan Politeknik Caltex Riau (PCR).
Ketua TDA Pekanbaru, Melati mengatakan roadshow ke kampus ini dalam upaya memberi motivasi dan saling bertukar fikiran bersama mahasiswa yang memiliki jiwa wirausaha. TDA mengajak mahasiswa untuk bangkit dan berkembang dalam berwirausaha.
TDA Kampus juga memilki program kegiatan khusus untuk seluruh anggota TDA Kampus yang ingin memajukan bisnis. Ada dua macam KMB, yaitu KMB dari kita untuk kita dan KMB dari TDA wilayah. Seperti kelompok yang dibentuk antar Komunitas TDA Kampus yang memiliki kesesuaian untuk saling bertukar pikiran dan sharing tentang bisnis masing-masing.
Dara berhijab ini menambahkan, TDA akan berupaya menghasilkan jiwa-jiwa wirausaha muda yang cerdas, kreatif dan bersemangat. Apalagi ke depan Indoensia akan menghadapi perdagangan bebas ASEAN (MEA).
Bagi yang ingin belajar berbisnis langsung bersama para pengusaha muda baik daerah maupun nasional bisa bergabung di TDA Kampus. Caranya mendaftarkan di kampus masing-masing. Atau kontak person 085271465473 dan Facebook TDA Kampus Pekanbaru. (nova)