BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Sejumlah pengunjung di tempat hiburan malam di Kota Dumai, terjaring dalam razia BNN Provinsi Riau, dan puluhan dari mereka dinyatakan positif narkoba (menggunakannya).
Dari 68 orang, terdapat 22 yang dinyatakan positif narkoba setelah petugas melakukan tes urin di J-Mex. Mereka terjaring razia petugas pada 24 Desember 2023 dini hari.
“Mereka kemudian langsung diamankan ke kantor BNNP Riau jalan Pepaya Pekanbaru,” kata Kabid Pemberantasan dan Intelijen BNNP Riau, Kombes Pol C P Sinaga.
“Langkah ini harus diambil sebagai bagian dari tindakan tegas terhadap setiap pengguna. Mereka akan menjalani rehabilitasi,” tuturnya.
Dia mengungkapkan, seluruh pengunjung yang positif diwajibkan melaksanakan rawat jalan di Klinik Pratama BNN Kota Dumai.
Pengawasan ketat yang dilakukan BNNP Riau, khususnya melalui tes urin di THM, merupakan bagian dari upaya pencegahan peredaran narkotika dalam rangka menyambut Natal dan Tahun Baru.
Dengan langkah ini, BNNP Riau berharap dapat menciptakan lingkungan kerja dan hiburan yang bersih dari pengaruh negatif narkoba, serta meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap bahaya tersebut.***