BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Ketua Umum KONI Riau, Iskandar Hoesin menyayangkan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) yang hingga kini belum membentuk Panitia Besar (PB) Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) XI Sumatera.
“PB belum terbentuk, sekarang saya gak bisa apa-apa. Padahal kerangkan dasar PB sudah saya kirim lebih dari dua bulan yang lalu,” sebutnya, Senin 26 Juni 2023.
Informasi terakhir dari Dispora, saat ini Dispora masih melakukan harmonisasi dengan Biro Hukum Pemerintah Provinsi Riau.
“Tapi kok lama sekali, kerangkanya udah kita (KONI Riau) berikan. Tapi sampai sekarang gak juga keluar-keluar,” jelasnya.
Lanjutnya, seluruh KONI se-Sumatera hingga saat ini masih menanti jawaban dari KONI Riau jadi apa tidaknya pelaksanaan Porwil di Bumi Lancang Kuning.
“KONI se-Sumatera menginginkan KONI Riau segera rapat kordinasi supaya mereka tau Porwil ini jadi di Riau, mereka (KONI se-Sumatera) menunggu dan KONI Riau gak bisa apa-apa karena PB belum terbentuk,” tuturnya.
Berdasarkan informasi yang tersebar Asisten III Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau, Joni Irwan ditunjuk sebagai Ketua PB Porwil Sumatera, sedangkan Iskandar Hoesin ditunjuk sebagai Wakil Ketua PB Porwil Sumatera.
“Ini kelihatannya Porwil kaya Porprov, Time Schedule nya udah kelewatan. Sebentar lagi bulan Juli, repot saya kalau kerjaannya kayak gini dan risau juga kalau dipikir,” kata Iskandar Hoesin.