BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Minat masyarakat terhadap logam mulia Pegadaian semakin meningkat. Hal itu terbukti dengan bertambahnya kelompok arisan emas pegadaian selama 2014.
Untuk itu Pegadaian Kanwil II Pekanbaru menargetkan kelompok arisan emas meningkat jadi dua kali lipat pada tahun ini. Hal itu disampaikan Kepala Pegadaian Kanwil II Pekanbaru, Mulyono kepada bertuahpos.com. “Kelompok arisan kita targetkan terus meningkat,” ujarnya Kamis (15/01/2015).
Untuk tahun 2014, kelompok arisan emas pegadaian sebanyak 1.000 kelompok. Dia menyebutkan hal itu sebagai strategi promosi produk emas ke masyarakat. “Untuk kelompok arisan emas Pegadaian Kanwil II sudah ada 1.000 kelompok,” ujarnya Senin (29/09/2014).
Selama ini masyarakat hanya mengenal arisan barang rumah tangga ataupun elektronik. Namun dengan program arisan emas ini, bisa lebih menguntungkan untuk investasi. “Kita mengajak masyarakat yang punya uang lebih untuk turut berinvestasi emas. Karena sangat menguntungkan,” sebutnya.
Untuk omset Pegadaian kanwil II, masih didominasi gadai. Namun kata Mulyono pihaknya juga berekspansi sektor hotel dan showroom. Dia juga mengingatkan bagi yang berminat berinvestasi emas fisiknya mesti jelas. (riki)