BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbutpar) Provinsi Riau mengatakan kemungkinan besar tingkat pengunjung wisatawan ke Riau akan turun. Kepala Disbudpar Provinsi Riau Said Syarifuddin menuturkan, menurunnya minat wisatawan melancong ke Riau disebabkan bencana kabut asap yang melanda Riau sebanyak dua kali dalam setahun ini.
“Tak bisa lagi mau disiasati, karena sejak kabut asap kemaren berapa lama bandara tutup dan bepara banyak pesawat tidak terbang,” ujarnya, Selasa (16/12/2014).
Di tahun 2013 tidak kurang dari 54 ribu wisatawan asing membelanjakan uangnya di Riau. Sementara Said belum bisa pastikan berapa angka wisatawan secara keseluruhan yang masuk ke Riau. Dampak dari kabut asap memberikan pengaruh yang sangat signifikan. Bencana yang dialami Riau akibat dari kebakaran hutan ternyata berpengaruh besar bagi perkembangan transportasi, terkhusus disektor penerbangan.
“Tapi saya tak bisa prediksi berapa turunnya. Angkanya masih belum kita kita kalkulasikan. Nanti Januari 2015 akan kita hitung berapa jumlahnya, disitulah bisa kita lihat apakan naik atau turun,” tambahnya. (melba)