BERTUAHPOS.COM – Bencana tanah longsor yang terjadi di Dusun Jemblung, Desa Sampang, Karangkobar, Banjarnegara pada Jumat (12/12/2014) lalu, meninggalkan duka yang mendalam bagi keluarga korban. Dari laporan yang ada, puluhan korban dinyatakan meninggal.
Peristiwa memprihatinkan tersebut tentu menjadi peringatan buat kita tentang ancaman dan bahaya tanah longsor. Buat Anda yang berada di daerah atau wilayah rawan longsor tentu harus lebih berhati-hati lagi, apalagi saat ini sudah masuk musim hujan.
Butuh kesadaran dan kepedulian masyarakat terhadap kondisi alam di sekitarnya. Sehingga masyarakat bisa tahu, apakah kondisi tanah di sekitar rumahnya rawan longsor atau tidak. Dengan begitu masyarakat bisa tahu apa yang harus dilakukan dan apa yang tidak boleh dilakukan agar bencana tanah longsor itu tidak terjadi.
Berikut ciri-ciri daerah rawan longsor seperti yang diungkapkan oleh Tim Bakornas, seperti dikutip dari Harian Haluan:
– Daerah berbukit dengan kelerengan lebih dari 20 derajat
– Lapisan tanah tebal di atas lereng
– Sistem tata air dan tata guna lahan yang kurang baik
– Lereng terbuka atau gundul
– Terdapat retakan tapal kuda pada bagian atas tebing
– Banyaknya mata air/rembesan air pada tebing disertai longsoran-longsoran kecil
– Adanya aliran sungai di dasar lereng
– Beban berlebihan pada lereng, bisa karena rumah, kendaraan, atau saranan lainnya
– Pemotongan tebing tidak diperhitungkan, misalnya untuk membangun rumah atau jalan
Untuk mencegah tanah longsor, bisa dilakukan dengan cara:
– Menutup retakan pada atas tebing dengan material lempung
– Menanami lereng dengan tanaman yang sesuai
– Memperbaiki saluran air agar tidak mengikis tebing
– Memperbaiki guna lahan: tidak melakukan penggalian/pembangunan di sekitar tebing
Cara menghadapi bencana longsor:
– Waspada terhadap mata air/rembesan air pada lereng
– Waspada pada saat cuaca hujan yang tinggi, apalagi jika terjadi dalam durasi yang lama
– Waspada jika ada gempa
– Laporkan ke pejabat setempat jika muncul tanda-tanda longsor
– Jangan panik saat melakukan evakuasi, selalu utamakan keselamatan diri Anda
– Pindah ke tempat yang lebih aman
Selalu jaga kondisi alam di sekitar Anda agar tetap alami sehingga tidak terjadi longsor. Semoga bermanfaat.(Ciricara)