BERTUAHPOS.COM- Harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi yang meningkat, menyebabkan semua harga naik, mulai dari transportasi publik hingga bahan pangan. Seperti biasa, kenaikan harga tidak dibarengi dengan peningkatan gaji, bagi Anda yang menjadi pegawai.
Namun, Anda yang pengusaha, pasti menghadapi masalah juga. Ongkos beroperasi pun semakin tinggi, tetapi Anda tidak bisa menaikan harga terlalu banyak, akibatnya membuat keuntungan Anda tergerus.
Di saat seperti ini, mengharapkan pengeluaran bulanan tetap sama atau berkurang, nyaris mustahil. Anda, mau tidak mau harus menaikkan anggaran. Hal ini memang tidak mudah.
Meski demikian, jangan putus asa. Ada banyak hal yang bisa Anda lakukan untuk membatasi naiknya pengeluaran Anda.
Melakukan hal-hal ini bisa sedikit membantu tekanan pada keuangan Anda.
Jangan mubazir
Tanpa sadar, kita masih melakukan pembuangan. Contoh paling umum adalah tidak menghabiskan makanan yang ada lemari es atau membiarkan makanan kita basi begitu saja.
Ini adalah pembuangan karena kita tidak mendapatkan manfaat maksimal dari apa yang kita sudah beli.
Contoh lainnya adalah pakaian. Kita sering membeli pakaian, entah untuk diri kita atau orang lain, yang akhirnya tidak terpakai.
Cara terbaik untuk mencegah bengkaknya pengeluaran bulanan Anda adalah jangan mubazir dengan melakukan perencanaan yang lebih baik, seperti jika Anda membeli sayur kol untuk memasak, rancang berbagai menu untuk beberapa hari ke depan yang menggunakan kol supaya tidak ada kol yang terbuang.
Untuk pakaian, jangan membeli terlalu banyak baju yang sedang tren. Jangan karena trennya baju bergaris, maka Anda membeli banyak baju dengan pola itu.
Cukup beli satu saja untuk melengkapi koleksi Anda.
Cari alternatif lebih murah
Anda bisa menggunakan produk atau jasa alternatif yang lebih murah untuk memenuhi kebutuhan Anda.
Contohnya, Anda bisa mengganti alat pembersih rumah, seperti cairan pembersih lantai, dari yang bermerek menjadi yang disediakan oleh supermarket atau hypermarket dimana Anda belanja.
Anda juga bisa membeli cairan pembersih tanpa merek yang dijual dalam partai besar. Lalu, Anda bisa membagi harga pembelian dengan tetangga-tetangga Anda.
Contoh lainnya, jika Anda suka berpergian ke luar kota dengan kendaraan pribadi atau mobil travel, cobalah ke tempat tujuan dengan kereta, kemudian Anda tinggal naik angkutan umum pas di sana.
Do it yourself
Do it yourself, berarti melakukan sesuatu sendiri. Ini bisa juga Anda praktekkan untuk menghemat pengeluaran.
Daripada membeli makanan dibandingkan tempat makan, mengapa tidak masak sendiri?.
Jika Anda tahu bagaimana menjahit hal-hal sederhana, Anda tidak perlu membawa baju ke tukang jahit kalau hanya ingin membetulkan ritsleting.
Bahkan, kalau Anda rajin, ada banyak tips di internet tentang bagaimana membuat aneka sabun dan cairan pembersih rumah dari bahan-bahan yang sudah ada di dapur.
Jika anak-anak Anda sudah besar, Anda mulai bisa berpikir untuk tidak lagi menggunakan jasa asisten rumah tangga.
Beberapa keluarga sudah melakukan ini dengan membagi tanggung jawab dalam merawat rumah. Contohnya, anak-anak merapikan tempat tidur sendiri setelah bangun.
Saling berbagi
Berbagi itu indah, selain baik untuk keuangan. Anda dan teman-teman sekantor bisa melakukan car pooling dan membagi-bagi ongkos bensin.
Hal yang sama bisa dilakukan kalau Anda penggemar buku. Carilah teman-teman yang juga hobi membaca, dan saling pinjam-pinjaman buku keluaran terbaru.
Lalu, jika anak-anak Anda masih kecil, maka Anda tidak perlu membelikan komputer tablet untuk setiap anak. Cukup beri mereka lengseran tablet dari Anda dan suruh mereka saling berbagi pemakaian tablet tersebut.
Liburan hemat
Hindari pergi ke mal saat akhir pekan karena Anda pasti akan berbelanja. Mengapa tidak coba ke museum?
Selain mendidik, harga tiket museum di sekitar Kota Tua tidaklah mahal. Jajanan makanan di sana pun tidak terlalu mahal jika dibandingkan di pusat perbelanjaan.
Anda juga bisa menghabiskan liburan di rumah. Belilah permainan tradisional, seperti congklak, atau papan, seperti catur atau monopoli, untuk menghibur keluarga.
Permainan ini sangat hemat karena tidak memerlukan komputer atau console game yang tercolok ke listrik dan koneksi internet.(Viva)