BERTUAHPOS.COM, TEMBILAHAN – Bupati Indragiri Hilir (Inhil), M Wardan menghadiri Rapat Koordinasi Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Rakor Forkopimda) se Riau yang dipimpin langsung Plt Gubri Arsyadjuliandi Rachman, di gedung daerah, Rabu (12/11/2014).
Rakor Forkopimda ini dilaksanakan untuk memberikan pemahaman tugas dan wewenang kepala daerah dan peran forkopimda pasa lahirnya undang-undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah dan Pelaksanaan Undang-undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Desa.
Tampak juga Bupati dan Wakil Bupati serta Unsur Muspida Inhil dan didampingi Kabag Tapem dan Kaban BPMPD Inhi. Dalam rakoor ini juga membahas 9 Nawacita Jokowi-JK. Serta juga disinggung mengenai Pembangunan Daerah Khususnya Inhil.
Dalam rapat tersebut, Plt Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman menginstruksikan kepada enam bupati/walikota untuk menindaklanjuti hasil audit kepatuhan dalam rangka pencegahan Karhuta di Riau oleh Unit Kerja Presiden Bidang Pengawasan dan Pengendalian Pembangunan (UKP-PPP).
Ke enam kabupaten kota tersebut, yakni Kabupaten Bengkalis, Rokan Hilir, Siak, Inhil, Kepulauan Meranti serta Kota Dumai. (advetorial)