BERTUAHPOS.COM,SIAK – Bupati Siak Syamsuar telah menyampaikan Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) Kabupaten Siak tahun 2015, Rabu (12/11/2014) di ruang rapat utama gedung Panglima Ghimbam DPRD Siak.
Dalam pemaparannya, Tahun 2015, pendapatan ditargetkan Rp 2,2 triliun lebih atau meningkat sebesar 47,2 milyar lebih (2,17 persen) dari pendapatan pada APBD-P 2014 yang berada diangka Rp 2,1 triliun lebih.
Penyusunan RAPBD tahun anggaran 2015 akan difokuskan kepada enam prioritas pembangunan daerah yang ingin dicapai sesuai RPJMD 2011-201/6.
Bupati merincikan, ke enam prioritas pembangunan tersebut tersebut diantanya, peningkatan status kesehatan masyarakat, peningkatan tingkat kecerdasan masyarakat, pembangunan ekonomi daerah dan peningkatan ekonomi kerakyatan, pengembangan pariwisata dan kebudayaan, pembangunan infrastruktur daerah, serta reformasi birokrasi dan peningkatan pelayanan publik.
“Kami ucapkan terimakasih kepada TPAD dan komisi-komisi yang menyusun dan menyepakati KUA dan PPAS tahun 2015 beberapa waktu lalu untuk menjadi dasar penyusunan dan pengajuan RAPBD tahun anggaran 2015,” ungkapnya.
Lanjut Syamsuar, situasi perekonomian global belum pulih berdampak pada perekonomian makro indonesia yang secara langsung atau tidak akan berdampak pada perekonomian Kabupaten Siak.
Hal lain yang juga harus diperhatikan seperti diberlakukannya MEA, dan ada pula rencana pemeritah akan menaikkan harga BBM yang akan mempengaruhi harga barang kebutuhan pokok dan inflasi daerah.
“Dalam menghadapi kondisi perekonomian tersebut, kita perlu menyusun langkah-langkah strategis agar perekonomian kita tumbuh sesuai target yang ditetapkan, serta meningkatkan daya saing daerah dalam menghadapi MEA tersebut,” tutupnya. (syawal)