BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali memperingatkan kepada setiap kementerian lembaga, termasuk kepala daerah agar sesegera mungkin melakukan realisasi anggaran 2020 sebelum tutup tahun.
Peringatan ini kesekian kalinya disampaikan Jokowi, saat seremoni penyerahan bantuan DIPA secara virtual di Istana Negara, Rabu, 25 November 2020.
“Saya minta kepada seluruh menteri, kepada menteri pimpinan lembaga, kepala daerah terutama yang punya anggaran besar seperti Kemendikbud, Kementerian PUPR, Kementerian Perhubungan, Kementerian Pertanian dan lainnya yang memiliki anggaran besar, lakukan lelang sedini mungkin,” kata Jokowi.
Pesan Jokowi bukan hanya berlaku bagi semua menteri, melainkan juga kepada kepala daerah. Jokowi ingin, agar belanja pemerintah bisa menjadi penggerak perekonomian di kuartal pertama tahun depan.
“Artinya di Januari sudah ada pergerakan karena lelang sudah dilakukan sejak DIPA diserahkan,” katanya.
Selain itu, Jokowi juga meminta agar bantuan sosial bisa segera dicairkan pada awal tahun. Pemerintah ingin, agar bantuan tersebut bisa lebih cepat diterima masyarakat yang masih terkena dampak krisis.
“Di awal Januari 2021 juga harus segera diberikan kepada penerima manfaat, kepada masyarakat agar belanja masyarakat meningkat konsumsi meningkat sehingga menggerakkan ekonomi di lapisan bawah,” katanya.
“Kita harus bekerja lebih cepat dalam kondisi krisis, semangat auranya berbeda semuanya. Sudah sering saya sampaikan, pindah channel ke extraordinary agar berdampak dan memberikan daya ungkit pada pertumbuhan ekonomi,” tegasnya. (bpc2)