BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Dalam rangka memeriahkan ulang tahun ke-15, Mal SKA Pekanbaru menghadirkan program undian Shop and Win SKA Family Card. Program ini sudah menjadi rutinitas Mal SKA setiap menggelar perayaan ulang tahun.
Pengundian Grand Prize program Shop and Win SKA Family Card akan dilakukan pada Sabtu, 24 Oktober 2020 mendatang. Adapun hadiahnya berupa 1 unit mobil Honda Brio Satya E CVT, 2 Voucher belanja masing-masing 3 juta dan 5 voucher masing-masing Rp 1.500.000. Pengundian ini merupakan hasil akumulasi penukaran struk belanja member Ska Family Card dengan undian yang telah ditukarkan sejak 25 Oktober 2019 hingga 22 Oktober 2020.
General Manager Mal SKA Pekanbaru, Agus Salim, mengatakan bahwa tahun ini merupakan periode ke XI digelarnya program undian Shop and Win SKA Family Card. “Pengundian ini dilakukan bersamaan dengan ulang tahun Mal SKA yang ke 15 sekaligus event Bono Jazz Festival 2020, dengan tema 15 tahun Mal SKA 15timewa,” ungkapnya kepada Bertuahpos.com, Rabu, 21 Oktober 2020.
Lebih lanjut, dikatakan Agus Salim, selain pengundian Mal Ska juga melaksanakan program royalti berupa pemberian masker dan face shield spesial ulang tahun Mal SKA bagi member yang telah bertransaksi minimal Rp 300.000 dan menukarkan struk belanja ke meja informasi. Hanya berlaku untuk 15 orang pertama menukarkan struk belanjaannya, penukaran ini sudah berjalan sejak 8 Oktober lalu dan batas terakhir penukaran hingga 25 Oktober 2020 mendatang.
“Situasi dan kondisi pandemi Covid-19 ini, Mal Ska tetap berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang optimal bagi pengunjung Mal Ska terlebih lagi dalam masa pandemi ini,” katanya.
Mal Ska, sambung Agus, juga berkomitmen untuk tetap menerapkan protokol kesehatan sebagai upaya pencegahan penularan Covid-19 sekaligus membantu pemerintah untuk mensukseskan program tersebut. “Ke depan, Mal SKA tetap akan melanjutkan program Ska Family Card ini dengan hadiah yang berbeda. Hal ini dilakukan sebagai wujud kepedulian Mal Ska atas kesetiaan pengunjung untuk tetap dan terus berbelanja di Mal Ska,” harapnya. (bpc7)