BERTUAHPOS.COM, JAKARTA – Indeks Harga Saham Gabungan pada awal perdagangan Kamis (23/10/2014) pagi, tertatih-tatih. IHSG dibuka naik 2,26 poin menjadi 5.076,59.
Beberapa saat kemudian indeks sempat tergelincir ke zona merah, sebelum kembali merangkak naik ke zona hijau.
Hingga sekitar pukul 09.20 WIB, IHSG naik 2.28 poin ke posisi 5.076,61. Tercatat 96 saham naik, 64 saham turun, dan 75 saham stagnan. Adapun nilai transaksi mencapai Rp 574,94 miliar dengan volume 517,75 juta lot saham.
Sementara itu, nilai tukar rupiah terhadap dollar AS pada awal perdagangan di pasar spot juga tertekan di teritori negatif. Seperti dikutip dari data Bloomberg, mata uang garuda dibuka turun ke posisi Rp 12.027,5 per dollar AS dibanding penutupan kemarin pada 12.013.(kompas)