BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Pertumbuhan ekonomi di Riau terbilang cukup tinggi. Seiring tumbuh suburnya berbagai usaha yang dirintis mulai dari Unit Usaha Mikro Kecil dan menengah (UMKM). Namun pengamat ekonomi, Peri Akri memandang potensi dari sektor tersebut tidak dimanfaatkan secara maksimal.
“Jika kita berbicara UMKM, sebenarnya potensinya sangat besar di Riau. Karena hampir 70 persen pergerakan ekonomi Riau, digerakkan sektor itu. Dengan data ini, sudah saatnya pemerintah kabupaten dan kota memberikan perhatian dan fokus di situ,” tegasnya Sabtu (27/09/2014).
Pria yang juga menjabat Sekretaris Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Riau juga memandang sektor UMKM memiliki multiplayer effect yang cukup besar.
“UMKM juga memiliki multiplayer effect. Seperti mengatasi k2i (kemiskinan, kebodohan dan infrastruktur) yang sudah lama digagas pemerintah,” ujarnya.
Bila potensi ini bisa dimaksimalkan, tak ayal bisa membantu pertumbuhan ekonomi kerakyatan. Karena masyarakat bisa lebih sejahtera dan meningkatkan daya beli masyarakat. (riki)