BERTUAHPOS.COM – Warung kopi memang tak ada matinya. Bisnis ini dianggap menjanjikan di Pekanbaru, karena kebiasaan masyarakat dan anak muda suka nongkrong.
Tentu saja kopi yang menjadi menu minuman andalan disetiap warung kopi. “Kalau sekali diduduk bisa sampai 2 gelas pesan kopi. Karena pasti lama, sambil kerja,” kata Ihsan, seorang wiraswasta di Pekanbaru, Selasa, 4 Februari 2020.
Kebiasaan masyarakat di Pekanbaru memang senang duduk lama di warung kopi. Selain untuk menyelesaikan pekerjaan juga banyak yang nongkrong hanya untuk mengisi waktu luang sambil berbincang dengan rekan sejawat.
“Yang penting tempatnya nyaman untuk nongkrong, tak perlu mewah. Saya dan teman-teman lain juga sering pindah-pindah tempat ngopi,” kata Zakaria, seorang warga yang ditemui bertuahpos.com di sebuah warung kopi di Jalan Mangga, Sukajadi, Pekanbaru.
Kebiasaan-kebiasaan masyarakat seperti inilah yang selalu membuat warung kopi di Pekanbaru selalu hidup. Hal ini tentu saja menjadi peluang usaha yang menjanjikan begi mereka yang bisa memanfaatkan peluang.
Selain itu, bisnis warung kopi memang lebih dominan menjual minum. “Usaha yang untung besar itu, ya jual air. Laku segelas kopi saja sudah cukup untuk menutupi modal 1 galon,” kata Apoek, pengelola Home Coffee, di Sukajadi, Pekanbaru.
Seorang karyawannya bercerita kepada bertuahpos.com, dalam sehari warung kopi ini bisa menghabiskan 1 Kg kopi bubuk. “Kalau dirata-rata ada ratusan gelas yang pesan. Kadang 1 pengunjung bisa pesan lebih dari satu helas kan,” katanya.
Penjualan itu baru untuk kopi bubuk hitam untuk bahan utama pembuatan kopi original dan kopi susu. Sedangkan di warung kopi ini ada lebih dari 15 varian minuman dan belasan varian makanan yang dijual. “Kopi jenis sachet juga banyak yang pesan. Kalau mereka yang tak suka kopi biasanya pesan jus, teh dan lain-lain,” kata Apoek.
Triknya, buatlah pengunjung nyaman berlama-lama ngongkrong walau mereka hanya memesan segelas kopi. Kata Apoek, orang yang biasa nongkrong cenderung akan mengajak teman-temannya. Hal demikian akan menjadi free marketing bagi usaha warung kopi.
Hal lain yang bisa membuat pengunjung nyaman, yakni menyediakan fasilitas pendukung, seperti colokan dan wifi. Selain memberikan kebebasan kepada pengunjung untuk berlama-lama menghabiskan waktu di mejanya. (bpc3)