BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Pemprov Riau belum bisa memberikan gambaran seberapa besar dana yang dibutuhkan untuk melakukan renovasi stadion utama Riau di Jalan Naga Sakti, Pekanbaru. Renovasi ini rencanyanya berkaitan dengan pengusulan Riau untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 pada tahun 2021 mendatang.
“Anggaran renovasi belum bisa dipastikan. Tapi untuk merenovasinya tidak hanya semata membebankan APBD Riau,” kata Kepala Dispora Provinsi Riau, Doni Aprialdi. “Renovasi stadion tetap kita bahas penganggarannya, dan anggarannya masih dihitung berapa besarannya. Tapi perlu diingat renovasi stadion utama tidak hanya dibebankan pada APBD Riau, tapi juga partisipasi dari perusahaan untuk ikut membantu.”
Baca :Â 4 Alasan Stadion Utama Riau Tidak Layak Jadi Venue Piala Dunia U20 2021
Diketahui, sebelumnya, renovasi Stadion Utama Riau ini setidaknya akan menghabiskan anggaran sebesar Rp35 Miliar. Pemprov Riau merencanakan akan menggaet pihak sewasta untuk melakukan perbaikan stadion tersebut. perusahaan-perusahaan yang berpartisipasi nantinya bisa diminta untuk merenovasi Stadion Utama, seperti mengganti rumput stadion, merenovasi beberapa ruangan yang ada di stadion. Termasuk infrastruktur yang ada di luar dan di dalam stadion.
Sebelumnya diberitakan, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Riau, belum bisa memastikan berapa anggaran yang akan digelontorkan, untuk merenovasi Stadion Utama Riau, yang akan digunakan untuk perhelatan event sepakbola dunia, piala dunia U20 tahun 2021 mendatang di Indonesia. Namun pihaknya sudah membahas bersama dewan untuk penganggarannya, di APBD 2020.
Kepala Dinas PUPR Provinsi Riau, Dadang Eko Purwanto mengatakan, keinginan Gubernur Riau, Syamsuar untuk ikut berpartisipasi sebagai salah satu Venue piala dunia U20, harus direspon cepat. Pasalnya dengan waktu yang hanya menyisakan satu tahun lagi, harus segera dianggarkan anggaran renovasi stadion utama. (bpc3)