BERTUAHPOS.COM, RENGAT – Dihalaman Kantor Bupati Kabupaten Indragiri Hulu (INHU) sebanyak 325 orang calon jemaah haji berkumpul untuk dilepas dan diberangkatkan oleh Wakil Bupati Inhu Bpk. H.Khairizal, SE, M.Si, Senin 08/07/19.
Turut hadir dalam acara pelepasan calon jemaah haji ini sekda kab inhu, anggota dprd, kemenag inhu, pengurus ikatan persaudaraan haji indonesia (IPHI) kab. Inhu, ketua majelis ulama indonesia, serta jajaran pejabat pemerintah kabupaten indragiri hulu.
Para Sanak saudara datang untuk mengantar keberangkatan calon jemaah haji. suasana haru nampak dari keluarga serta peluk erat , jabat tangan melepas keluarga yg akan berangkat.
Kepala kantor kemenag inhu mengatakan sebanyak 325 orang calon jamaah haji berbagai , usia termuda jamaah haji berumur 18 tahun dan yg tertua berumur 85 tahun.Â
Dalam sambutannya wakil bupati berpesan agak jamaah haji dapat melaksanakan rangkaian ibadah haji dengan tertib dan khusyuk, mengikuti jadwal, petunjuk dan panduan dari panitia penyelenggara haji serta meluruskan niat hanya semata – mata Allah swt.
” kita harus betul-betul menyiapkan diri untuk beradaptasi dengan situasi dan kondisi tersebut. Hilangkan sikap egois dan merasa selalu benar. Buanglah jauh-jauh sikap arogan hingga meremehkan orang lain “. Tuturnya.
Selamat jalan, semoga seluruh jemaah calon haji Kabupaten Indragiri Hulu dapat kembali ke tanah air dan berkumpul dengan anggota keluarga dalam keadaan sehat serta menjadi haji yang mabrur.
Acara penutupan diakhiri dengan pemberian tepung tawar dan diiringi pembacaan talbiyah dan salawat.(rls/bpc18)