BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Berbanding terbalik dengan harga cabai merah yang mengalami kenaikkan. Pada pekan ke dua Bulan September ini, harga cabai rawit justru berangsur turun.
Wati, pedagang cabai di Pasar Pagi Arengka, Pekanbaru menyebutkan sudah tiga minggu, harga cabai rawit tinggi sekali. Namun kini sudah mulai mengalami penurunan.
“Kalau harga cabai rawit justru turun sekarang, yang biasanya Rp40 ribu per kg sekarang turun jadi Rp36 ribu per kg,” jelasnya Rabu (10/09/2014).
Berdasarkan pantaun bertuahpos.com, komoditas yang juga mengalami penurunan adalah tomat. Turun dari Rp9.000 turun jadi Rp8.000 per kilogram. Selain itu bawang merah juga alami penurunan dari Rp24 ribu per kg jadi Rp22 ribu per kg.
Adanya penurunan harga komoditas bahan pokok saat ini dikarenakan stok komoditas tersebut alami peningkatan kuantitas dari minggu sebelumnya,”cabai rawit, tomat, dan bawang merah sekarang sudah mulai banyak, makanya harganya sudah turun sedikit,” jelasnya.(yogi)