BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Diasnakertrans) Provinsi Riau, Rasidin Siregar mengatakan pihaknya berjanji akan langsung cek perusahaan bersangkutan setelah ada laporan masalah pembayaran tunjangan hari raya (THR) oleh karyawannya.
Dia mengatakan saat ini posko pengaduan mengenai THR sudah dibuka dan setiap karyawan dari seluruh perusahaan di Riau sudah bisa membuat pengaduan jika memang ada masalah dengan pembayaran THR di perusahaan masing-masaing.
“Pengawas kita nanti akan mengecek langsung ke perusahaan guna mengetahui kenapa perusahaan tidak membayar THR karyawannya. Dengan begitu kita bisa mencarikan jalan keluarnya,” tegasnya.
Rasidin berkata, setiap laporan yang masuk akan langsung ditindak lanjuti ke perusahaan terkait dengan mengerahkan anggota tim yang dibentuk Dianakertrans untuk menindak lanjuti setiap laporan yang masuk.
“Kami meminta kepada perusahaan serius dalam masalah ini. Karena kami juga akan serius akan menangani setiap masalah yang diajukan karyawan terhadap perusahaannya,” sebut dia.
Untuk diketahui, sepanjangan 2018 dalam catatan Disnakertrans Riau, setidaknya ada 20 laporan mengenai THR yang masuk. Dari jumlah laporan tersebut semuanya akan dilakukan mediasi oleh pihak Disnakertrans Riau.Â
Dari 20 laporan tersebut, kata Rasidin, ada 18 perusahaan pada akhirnya membayarkan THR karyawannya. Sedangkan 2 perusahaan didapati sebagai perusahaan bandel, sebab tidak melaksanakan kewajibannya membayarkan THR karyawan.(bpc3)