Ha? Google Kalender Bisa Curi Uang?

Share

BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Pengguna internet diminta untuk semakin berhati-hati. Modus kejahatan untuk meraup keuntungan terus dilakukan dengan berbagai cara. Para scammer terus mengembangkan kemampuan teknologi mereka untuk mengambil keuntungan. Salah satu yang terbaru adalah menggunakan aplikasi Google Calendar.

Dilansir dari Phone Area, scammer akan secara otomatis menambahkan undangan ke jadwal pengguna Google Calendar, walau si pengguna belum memberikan respon terhadap undangan tersebut. Undangan akan memberikan notifikasi pengingat kepada pengguna.

Scammer menggunakan fitur ini untuk mendapatkan informasi perbankan pengguna, baik dari nomor kartu kredit, rekening bank ataupun data pribadi penting lainnya yang dapat digunakan untuk menyedot uang dari rekening bank atau broker.

Pada agenda tersebut dituliskan pengguna telah memenangkan hadiah dan harus melaporkan nomor ID untuk bisa membawa pulang hadiah. Agenda tersebut juga diberikan tautan yang berisikan formulir untuk mengirimkan informasi pribadi pengguna.

Para scmamer juga bisa membuat pemberitahuan ini muncul beberapa kali hingga tombol diklik oleh pengguna. Dan, karena pemberitahuan ini berasal dari aplikasi buatan Google, maka banyak pengguna yang akan terkecoh keasliannya. (bpc3)