Utang Negara Bakal Tambah Rp 100 Triliun Lagi

Share

BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Pemerintah masih akan melakukan tambahan utang negara dengan meminjam uang sekitar Rp 100 triliun lagi, hingga jelang akhir tahun 2017 ini. 

Hal ini disampaikan oleh Direktur Jendral Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko, Robert Pakpahan, Kamis (19/10/2017). “Sekitar Rp 100 triliun lagi,” ungkapnya, seperti dikutip dari detikFinance. 

Angka ini didapat setelah dilakukan pengitungan ulang berdasarkan asumsi defisit anggaran sebesar 2,67% terhadap Produk Domestik Bruto. Sedangkan realisasi hingga pertengahan Oktober 85% dari gross Rp 712 triliun. 

Dia menyebut, memang keputusan ini punya risiko berat. Apalagi jika dilihat dari sisi penerimaan pajak. Sebab pemerintah masih akan mengejar sisa Rp 513 triliun lagi.

Jikalau ini juga masih kurang, kesempatan lain yakni melakukan tambahan utang lebih besar. Sedangkan dari APBN Perubahan sendiri kekurangan anggaran itu diasumsikan sekitar 2,92% dari BPD

Sisa penerbitan surat utang ini rencananya dilakukan sampai awal Desember 2017, untuk mengantisipasi adanya lelang tambahan. Pemerintah mengklaim tidak akan sulit untuk mendapatkan uang. (bpc3)