Permudah Transaksi Perbankan, Kedai BRK Syariah Segera Hadir di Moro

BERTUAHPOS.COM, KARIMUNDalam rangka meningkatkan pelayanan perbankan dan Rencana Bisnis Bank (RBB), PT Bank Riau Kepri Syariah (Perseroda) segera beroperasi membuka kantor Kedai BRKS Karimun Moro yang akan soft opening pada hari Senin (27/2) mendatang. Kantor Kedai BRKS Karimun Moro yang beralamatkan jalan Sudirman Kelurahan Moro, nantinya akan memberikan berbagai kemudahan bagi nasarah BRK Syarah maupun pelaku usaha yang ada di kecamatan Moro dan kecamatan Sugie Besar.

” Insyallah, akan beroperasi Senin depan. Saat ini kita sudah mempersiapkan perangkat perbankan, maupun petugas bank untuk melayani masyarakat maupun nasabah BRK Syariah yang berada di dua kecamatan tersebut,” terang, Branch Manager PT BRK Syariah Cabang Tanjung Balai Karimun Abdul Rohim, Senin (20/2).

Dengan hadirnya Kedai BRKS Karimun Moro nanti, bertujuan tidak lain untuk menjangkau masyarakat atau nasabah BRK Syariah yang berada dipulau-pulau tersebut. Dimana, begitu soft opening Senin secara otomatis sudah bisa langsung melakukan transaksi perbankan. Mulai dari transaksi setoran, penarikan, antar bank, buka deposito termasuk pengajuan pembiayaan yang ada batasannya dan sebagainya.

” Nah, termasuk anggaran Dana Desa (DD) maupun Alokasi Dana Desa (ADD) juga bisa dilakukan pencairan di BRKS Karimun Moro. Termasuk biaya haji juga bisa dilakukan disana. Pada intinya, kita ingin mempersingkat transaksi perbankan di BRK Syariah, tidak perlu lagi bertranskasi di Karimun,” ungkapnya.

Sedangkan, untuk kabupaten Karimun sendiri BRK Syariah telah mempunyai jaringan mulai dari kantor cabang induk BRK Syariah Tanjung Balai Karimun. Kemudian, kantor cabang pembantu BRK Syariah jalan A Yani Kolong, kantor cabang pembantu BRK Syariah di Kundur dan BRKS Karimun.

” Untuk Anjungan Tunai Mandiri (ATM) di BRKS Karimun Moro juga akan kita siapkan nanti. Dan, total keseluruhannya ATM milik BRK Syariah mencapai 14 ATM yang tersebar di pulau Kundur dan Karimun. Jadi, para kepala desa (Kades) sudah bisa melakukan transaksi di BRKS Karimun Moro,” ujarnya.

Sebelumnya, Wakil Bupati Karimun Anwar Hasyim memberikan apresiasi kepada BRK Syariah yang telah memberikan kontribusi kepada daerah. Dan, akan dimanfaatkan untuk kepentingan peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) maupun peningkatkan pelayanan publik baik itu kebersihan maupun penanganan kebakaran.

” Insyallah, akan sangat bermanfaat pemberian CSR BRK Syariah ini. Semoga BRK Syariah terus berkembang dan dapat melaksanakan pelayanan maksimal dan BRK Syariah tetap dihati masyarakat kabupaten Karimun,” tuturnya.(*)

Exit mobile version