Finance

Kenali Premi Asuransi Berdasarkan Jenis-jenisnya

Share

BERTUAHPOS.COM – Saat ini asuransi sudah menjadi salah satu hal yang begitu penting dalam kehidupan. Bahkan, banyak sekali perusahaan yang setiap hari menawarkan produk mereka. Salah satu produk asuransi yang kerap digunakan adalah produk asuransi jiwa dari Prudential dan juga asuransi Allianz.

Keduanya sama-sama menawarkan produk asuransi jiwa. Namun untuk tabel premi yang ditawarkan tentunya berbeda. Baik itu tabel premi asuransi jiwa Prudential ataupun tabel premi asuransi jiwa Allianz.

Mungkin beberapa dari Anda hanya sekedar mendengar asuransi saja, tanpa tahu seluk beluk yang ada di dalamnya. Artikel ini akan menjelaskan bagaimana pentingnya asuransi untuk kehidupan.

Apa Itu Asuransi

Sebelum lebih dalam lagi sebaiknya kita juga tahu pengertian dari asuransi itu sendiri. Asuransi merupakan perjanjian yang dilakukan oleh perusahaan asuransi dengan penerima polis.

Di mana adanya hal tersebut menjadi dasar bagi penerima premi dari perusahaan asuransi.

Pengertian Premi Asuransi

Dalam asuransi terdapat istilah penting yang wajib diketahui oleh para nasabah. Salah satunya adalah tentang premi asuransi.

Uang premi merupakan sejumlah uang yang telah ditentukan oleh perusahaan asuransi yang disetujui oleh pihak pemegang polis atau nasabah.

Adanya persetujuan tersebut juga menjadi dasar tindakan pembayaran uang premi yang dilakukan oleh pemegang polis atau nasabah. Adanya premi juga menjadi salah satu komponen penting dalam perjanjian asuransi.

Sebab, premi juga bisa disebut sebagai biaya yang akan dibayarkan oleh pihak nasabah kepada pihak perusahaan asuransi sebagai ganti agar bisa mendapatkan proteksi asuransi. Kebanyakan masa pembayaran premi asuransi memang dalam jangkauan waktu bulanan.

Namun, terkadang ada jangkauan waktu lain dalam proses pembayaran tergantung perjanjian dan dan ketentuan yang berlaku. Maka dari itu pihak pemegang polis juga wajib tahu bagaimana ketentuan yang diberlakukan dalam perjanjian asuransi antara kedua belah pihak.

Istilah dalam Premi Asuransi

Dalam premi asuransi juga terdapat beberapa istilah penting. Mungkin Anda juga belum begitu tahu.

Namun, di bawah ini bisa lebih membantu Anda untuk bisa lebih tahu apa saja istilah penting dalam premi asuransi.

  1. Cuti premi merupakan sebuah kondisi yang memungkinkan pemegang polis tidak melakukan pembayaran premi asuransi. Kebanyakan fasilitas ini akan diberikan kepada penerima asuransi unit link.
  2. Refund premi merupakan biaya yang akan dikembalikan oleh perusahaan asuransi kepada pihak nasabah. Kondisi ini bisa terjadi jika pihak nasabah mengundurkan diri sebelum masa pertanggungjawaban berakhir.
  3. Lumpsum merupakan proses pembayaran yang dilakukan hanya dalam satu kali waktu saja.
  4. Premi dasar merupakan proses pembayaran premi asuransi yang dilakukan dalam waktu awal saja.

Jenis Premi Berdasarkan Jenis-Jenis Asuransi

Sampai saat ini ada beberapa produk asuransi yang ditawarkan oleh perusahaan asuransi. Setiap produk asuransi selalu memiliki premi yang berbeda-beda. Namun untuk lebih jelasnya, berikut merupakan penjelasan umum jenis premi berdasarkan jenis asuransi.

Premi Asuransi Kesehatan

Premi asuransi kesehatan merupakan sebuah premi yang akan dilakukan oleh nasabah kepada perusahaan asuransi kesehatan yang nantinya pihak nasabah akan mendapatkan beberapa benefit seperti pertanggungan rawat inap, pembedahan, rawat jalan, persalinan, perawatan jiwa, perawatan gigi hingga perawatan mata.

Premi Asuransi Jiwa

Premi asuransi jiwa merupakan sebuah premi yang dibayarkan oleh pihak nasabah kepada perusahaan asuransi agar nantinya ahli waris atau penerima manfaat bisa mendapatkan uang pertanggungan ataupun uang santunan sesuai dengan ketentuan dalam polis.

Premi Asuransi Mobil

Premi asuransi mobil merupakan sebuah premi yang akan dibayarkan oleh pihak nasabah kepada pihak perusahaan asuransi agar bisa mendapatkan beberapa fasilitas seperti pertanggungan biaya perbaikan kerusakan sebagian, kerusakan total hingga kehilangan.

Premi Asuransi Kecelakaan

Premi asuransi kecelakaan merupakan sebuah premi yang dibayarkan oleh pihak nasabah kepada perusahaan asuransi agar bisa mendapatkan uang santunan ketika kecelakaan.

Premi Asuransi Perjalanan

Premi asuransi perjalanan merupakan sebuah premi yang akan dibayarkan oleh pihak nasabah kepada pihak perusahaan asuransi agar bisa mendapatkan pertanggungan atas gangguan perjalanan, biaya medis, rawat inap hingga uang santunan.

Itulah beberapa produk asuransi yang kerap ditawarkan oleh perusahaan asuransi. Semoga informasinya bermanfaat, khususnya untuk Anda yang berencana ingin memiliki salah satu produk asuransi.