IBK Bantu Pasarkan Produk Mahasiswa UIN

Share

BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Mahasiswa UIN Suska yang berwirausaha kini tak perlu bingung lagi memasarkan produknya.Situs bisniscenteruin.com kini hadir sebagai wadah untuk produk kreatif mahasiswa.

Web yang di kelola Iptek Bagi Kemahasiswaan (IBK) akan mempublikasikannya secara gratis. Seperti dijelaskan Penti Suryani, Ketua IBK di ruangannya, Rabu (18/12), saat ini sudah ada sekitar 20 calon wirausaha binaan. “Kebanyakan mereka menjual makanan. Seperti puding dari ubi ungu, adanya telur itik yang diolah menjadi pindang,” ujarnya.

Ia menambahkan mahhasiswa yang ingin memasarkan produknya cukup mengantarkan foto, serta deskripsi produk ke Kantor Bisnis Center di lantai tiga fakultas Pertanian dan Peternakan (Fapertapet).
“Setelah itu baru bisa kita pasarkan,” ujarnya.

IBK merupakan program dari Dikti untuk menciptakan budaya wirausaha bagi mahasiswa. “Dari banyak universitas yang mengajukan IBK, Alhamdulillah UIN dipercaya oleh Dikti,” ujarnya.

Dosen pengampu mata kuliah Kewirausahaan Pertanian ini menambahkan Bisnis Center nantinya yang akan menjadi web marketting seluruh mahasiswa UIN. Sigit Putra Pamungkas, seorang mahasiswa Fapertapet menyambut antusias dengan hadirnya pusat Bisnis Center UIN. Ia juga dipercaya sebagai anggota tim IBK.

“Kita berharap nantinya budaya kewirausahawan bisa dibangun di kampus,” harapnya.

Saat ini, Publikasinya yang dirasa masih kurang. Ia juga berharap pihak UIN bisa menyediakan gerai sebagai pusat menempatkan buah tangan mahasiswanya. “Istilahnya seperti Showroom untuk seluruh produk hasil karya mahasiswa,” harapnya. (Riki)